Siapa Caleg 2024 untuk DPR-RI/ DPD-RI/ DPRD Prov. dan DPRD Kab./Kota-mu? Cek di sini...

Berita Anggota Parlemen

Kasus Main Hakim Sendiri - Ketua DPRD Sergai Kunjungi Keluarga Korban

sumber berita , 30-08-2012

Musibah yang dialami Rizal, 25, warga Dusun IV, Desa Nagur, Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdangbedagai (Sergai), yang jadi korban main hakim oleh warga hingga tewas mendapat simpati dari Ketua DPRD Sergai Azmi Yuli Sitorus

Kemarin, politisi muda yang juga menjabat Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Sergai ini mengunjungi kediaman keluarga korban. Turut ikut anggota DPRD Riadi dan M Idris, serta Camat Tanjung Beringin Aminuddin. Mendapat kunjungan mendadak itu, Samsiah, 52, orang tua korban pun terharu. Kedatangan Ketua DPRD Sergai itu juga membuat kaget warga sekitar. 

Pada kesempatan itu, selain mengucapkan belangsungkawa, Azmi Yuli Sitorus juga menyerahkan tali kasih. Azmi Yuli Sitorus mengaku turut prihatin dengan aksi main hakim yang terjadi di tengah masyarakat. “Insiden serupa jangan lagi terjadi, terutama di Kabupaten Sergai,” harapnya.

Sebagai solusinya, dia ini menyarankan agar seluruh masyarakat untuk bisa menahan diri dan menyerahkan urusan hukum apa pun itu kepada aparat hukum. Dengan demikian, warga, baik yang menjadi korban atau pelaku tidak mendapatkan beban berat seperti yang telah terjadi pada kasus ini.

Samsiah berharap kepada Ketua DPRD mendorong agar polisi bertindak tegas sesuai hukum dan perundang-undangan. “Tolonglah pak, anakku itu cuma satu dan kini tewas. Dia itu bukan pencuri seperti yang dituduhkan,” kata sang ibu. 

Akibat main hakim sendiri warga Desa Mangga Dua pada Jumat (24/8), Rizal anak semata wayang pasangan Samsiah dan Alm Kasidi itu tewas. Insiden ini pun sempat memicu konflik antara dua desa yang bertetangga.

Saat ini, aparat Kepolisian Resor (Polres) Sergai telah menahan tujuh orang warga Desa Mangga Dua. Di antara tersangka itu, adalah Kepala Desa (Kades) Mangga Dua Adi Masian.

Diposting 05-06-2017.

Mereka dalam berita ini...