Siapa Caleg 2024 untuk DPR-RI/ DPD-RI/ DPRD Prov. dan DPRD Kab./Kota-mu? Cek di sini...

Berita Anggota Parlemen

Perlu Regulasi Atur Pemanfaatan Tembakau

Isu: RUU Tembakau,

sumber berita , 09-01-2019

Wakil Ketua Panitia Khusus (Pansus) RUU Pertembakauan Hendrawan Supratikno akan terus mendorong pembahasan RUU Pertembakauan. Hal ini penting, karena sektor pertembakauan telah memberikan manfaat dari segi ekonomi yang cukup besar dalam penerimaan negara. Tak hanya itu, pertembakauan juga telah membuka lapangan pekerjaan yang cukup besar, sehingga keberadaannya harus ada regulasi yang mengaturnya.

“Posisi tembakau Indonesia jarang di tempat lain, industri ini juga memberi pendapatan negara terbesar ketiga. Industri ini juga menyerap tenaga kerja yang besar dibanding yang lain, tekstil misalnya. Industri ini juga masih bertahan di tengah globalisasi,” ungkap Hendrawan saat RDP dengan jajaran Direktorat Jenderal Perkebunan Kementerian Pertanian, Ditjen Perdagangan Dalam dan Luar Negeri Kementerian Perdagangan dan Ditjen Argo dan Industri Kemendag, di Gedung Nusantara II DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (09/1/2019).

Legislator PDI-Perjuangan ini menuturkan, selain tembakau juga ada sektor minyak dan gas yang memberikan pendapatan besar bagi negara. Namun kedua sektor tersebut sudah memiliki UU yang mengaturnya, tetapi terkait tembakau belum ada. Ini yang seharusnya menjadi konsentrasi serius bagi pemerintah.

“Di tengah arus globalisasi, sektor strategis untuk penerimaan negara ada minyak dan gas bumi, dan itu sudah ada UU-nya. Yang belum ada UU-nya itu adalah tembakau. Jangan sampai industri yang besar kontribusinya menjadi tercekik,” tandas legislator dapil Jawa Tengah itu.

Itulah alasan mengapa DPR RI berinisiatif mengusulkan RUU Pertembakauan ini, guna mengatur secara lebih luas terkait tembakau dari budi daya hingga hilirnya. Namun, RUU usul DPR RI ini terkendala pembahasannya, karena hingga saat ini pemerintah belum memberikan Daftar Inventarisasi Masalah (DIM).

Diposting 10-01-2019.

Dia dalam berita ini...

Hendrawan Supratikno

Anggota DPR-RI 2014
Jawa Tengah X