Siapa Caleg 2024 untuk DPR-RI/ DPD-RI/ DPRD Prov. dan DPRD Kab./Kota-mu? Cek di sini...

Berita Anggota Parlemen

Wow, Musisi dan Produser Film Bertemu Pimpinan DPR Bahas Ini

Dengan didampingi Anggota Komisi X DPR dari Fraksi PAN Anang Hermansyah, musisi band Radja Ian Kasela dan Moldy Mulyadi, serta aktor sekaligus produser film Hengky Kurniawan bertemu pimpinan DPR.

Pantauan TeropongSenayan para musisi dan pelaku seni Film ini diterima langsung oleh Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan. Ia meminta agar Hak Kekayaan Intelektual ini bisa dirasakan secara merata.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan mengaku akan menampung segala masukan dan akan mendukung seluruh mekanismenya guna industri kreatif bisa berjalan baik.

"Sebetulnya Komisi X dan Komisi III dulu pernah menyampaikan masalah ini. Maka, saya setuju DPR dijadikan posko untuk percepatan Undang-Undang Industri Kreatif dan Hak Cipta sesuai format yang ada di DPR," kata Taufik di gedung Nusantara III DPR lantai 4, Jakarta, Senin (18/01/2016).

Sementara itu ditempat yang sama, Anggota Komisi X Anang Hermansyah mengungkapkan kalau selama ini pelaku industri kreatif tidak pernah dilindungi oleh Undang-Undang khususnya soal hak cipta dan royalti.

"Saya harapkan dengan adanya posko ini, percepatan UU tentang Industri Kreatif dan hak cipta bisa diselesaikan pada tahun ini. Karena Komisi X minta dimasukan dalam Prolegnas tahun 2016," tuturnya.

Diposting 18-01-2016.

Mereka dalam berita ini...

Taufik Kurniawan

Anggota DPR-RI 2014
Jawa Tengah VII

Anang Hermansyah

Anggota DPR-RI 2014
Jawa Timur IV