Siapa Caleg 2024 untuk DPR-RI/ DPD-RI/ DPRD Prov. dan DPRD Kab./Kota-mu? Cek di sini...

Berita Anggota Parlemen

Sleman Siap Laksanakan Pilkada 2020

Anggota Komisi II DPR RI Sukamto mengapresiasi kesiapan Pemerintah Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta dalam menyambut dan mempersiapkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2020 secara sigap, cepat dan tanggap dibandingkan daerah-daerah lainnya. Ia yakin Sleman siap melaksanakan Pilkada tahun 2020 mendatang.

Berdasarkan hasil pertemuan Tim Kunjungan Kerja Spesifik Komisi II DPR RI dengan jajaran Pemkab Sleman, ditemukan adanya permasalahan seperti masih ada sejumlah masyarakat yang belum memiliki KTP-el sebagai syarat utama mengikuti Pilkada dan sulitnya menghapus data bagi pemilih yang sudah meninggal atau berpindah tempat ke daerah lainnya.

“Masalah KTP-el ini kami sudah diskusikan dan tinggal tunggu saja. Jadi sudah dapat dipastikan berjalan. Kemudian masyarakat yang meninggal atau berpindah, juga sudah kita cari solusinya bersama KPU, Bawaslu serta Dukcapil. Memang tidak langsung cepat selesai, tetapi pelan-pelan pasti selesai,” jelas Sukamto di Kantor Bupati Sleman, DIY, Senin (9/12/2019).

Politisi F-PKB ini berharap Pilkada tahun 2020 di Sleman berjalan secara damai adil dan transparan serta tidak ada pihak manapun termasuk Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berpihak kepada calon tertentu. “Saya ingatkan kepada seluruh ASN di lingkungan ini untuk tidak berpihak atau membantu terhadap calon tertentu,” pesan Sukamto. 

Diposting 12-12-2019.

Dia dalam berita ini...

Sukamto

Anggota DPR-RI 2019-2024
DI Yogyakarta