Siapa Caleg 2024 untuk DPR-RI/ DPD-RI/ DPRD Prov. dan DPRD Kab./Kota-mu? Cek di sini...

Berita Anggota Parlemen

Pagu Anggaran Perpusataan Nasional Tetap Sebesar RP. 584,9 Miliar

sumber berita , 17-10-2017

Komisi X DPR RI menggelar rapat dengar pendapat dengan Kepala Perpustakaan Nasional guna membahas penyesuaian RKA-KL Tahun Anggaran 2018. Dalam rapat tersebut disampaikan bahwa berdasarkan hasil pembahasan di Banggar, Pagu Anggaran untuk Perpusatakaan Nasional tidak ada perubahan, yaitu tetap sebesar 584,9 Miliar Rupiah.

“Pagu alokasi anggaran belanja Perpusnas tahun 2018 adalah sebesar 584,9 Miliar dan tidak mengalami perubahan dengan pagu anggaran sementara RAPBN TA 2018,” ucap Ketua Komisi X DPR RI Djoko Udjianto  di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (17/10).

Djoko mengatakan bahwa adanya beberapa catatan penting dari Komisi X terkait program Perpusnas yakni antara lain, Komisi X DPR RI meminta Perpusnas RI agar program atau kegiatan yang disusun diarahkan untuk meningkatkan budaya baca, peningkatan indeks literasi, peningkatan kualitas dan kesejahteraan pustakawan dan mengoptimalkan layanan perpustakaan.

“Komisi X mendorong Perpusnas agar indeks literasi internasional yang saat ini menempati urutan ke 60 dari 61 negara dapat lebih ditingkatkan peringkatnya pada masa-masa mendatang. Untuk itu Komisi X DPR mendorong Perpusnas agar kegiatan atau program yang disusun memperhatikan letak geografis masing-masing daerah, memperhatikan tingkat sosial dan budaya dan minat serta karakteristiknya,” ujarnya. 

Diposting 18-10-2017.

Dia dalam berita ini...

Djoko Udjianto

Anggota DPR-RI 2014
Jawa Tengah III