Siapa Caleg 2024 untuk DPR-RI/ DPD-RI/ DPRD Prov. dan DPRD Kab./Kota-mu? Cek di sini...

Berita Anggota Parlemen

Rekson Silaban aktivis buruh jadi calon DPD

Gerejani dot com, 06-05-2013

Tahapan penyelenggaraan Pemilu tahun 2014, kini telah memasuki tahapan verifikasi administrasi calon Anggota DPR, DPD, dan DPRD, berdasarkan penetapan KPU peserta pemilu saat ini adalah 12 partai politik tingkat nasional dan 3 partai politik tingkat lokal di Provinsi Aceh.

Partai politik peserta pemilu skala nasional telah mengajukan sejumlah daftar nama untuk dijadikan Calon Anggota DPR dan DPRD, sementara untuk calon perseorangan DPD, diwilayah DKI Jakarta terdapat 45 orang yang mendaftarkan diri sebagai calon DPD RI dari Daerah Pemilihan DKI Jakarta.

Satu dari ke-45 orang yang mendaftarkan diri sebagai calon DPD RI dari DKI Jakarta, adalah aktivis gerakan buruh Rekson Silaban, yang hingga kini masih aktif dalam organisasi perburuhan internasional (ILO).

Rekson Silaban yang juga Ketua Umum Pengurus Nasional Perkumpulan Senior GMKI itu, mengajukan lebih dari 3000 dukungan warga masyarakat DKI Jakarta untuk pencalonan dirinya sebagai DPD RI.

Berdasarkan catatan Gerejani, tokoh kristiani lainnya yang juga mendaftar sebagai calon DPD RI adalah Sabam Sirait.

Diposting 06-05-2013.

Mereka dalam berita ini...

Rekson Silaban

Caleg DPD-RI 2014-2019
DKI Jakarta

Sabam Sirait

Anggota DPD-RI 2014
DKI Jakarta